Halaman

Senin, 17 Mei 2021

dadu koalisi parpol 2024 vs merah-putih

dadu koalisi parpol 2024 vs merah-putih

 Berkat UU RI 3/1975 tentang Partai Politik dan Golongan Karya. Pemilu di zaman rezim Orde Baru, setelah 1971, hanya diikuti PPP, PDI dan Golkar. Praktis, dadu politik hanya berisi gambar Pohon Beringin. Program aksi nasional kuningisasi merambah masif sampai tingkat kelurahan, desa atau sebutan lainnya.

 Pendidikan politik selama Orde Baru ikut menentukan pola kaderisasi, rekrutmen partai di rezim politik reformasi. Tirani minoritas gaya Orde Baru tetap berlanjut, berjilid, berlapis tanpa perlawanan berarti. Produk unggulan Orde Lama, paham ‘nasakom’ jiwaku, mampu ikut arus dan aliran politik bebas haluan.

 Nusantara menjadi ajang pasar bebas global, daerah tujuan utama investasi politik internasional. Anggota kehormatan bentukan lawas partai politik karena sumbangsih, donasi, juru bayar atau selaku tim sukses, pensukses gerakan amal bakti sosial partai.

 Kekuatan politik lokal, interlokal, regional, nasional, transnasional akan bersinergi positif dengan kekuatan politik multipihak. Sistem pertahanan politik berketurunan mendominasi pesta demokrasi 2024. Mau dibikin serentak macam 2019 atau lain cerita. Apa tunggu model “proklamasi” dan atau “reformasi”. [HaéN]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar